Ceritaku Pergi ke Mall WTC | Kemarin Minggu tanggal 3 Febuari 2013 adalah sebuah perjalanku yang sedikit dikatakan ada liku likunya dalam membeli sebuah Hp di mall WTC tersebut. Bagaimana tidak bisa dikatakan ada liku-likunya. wong aku pada saat menuju ke mall tersebut harus melawan hujan yang tidak bisa diprediksi. Jadi begini ceritanya. Aku berangkat pukul 11.00 siang dan pada saat di tengah-tengah perjalanan kira-kira seperempat perjalananku, tiba-tiba awan mendung mengepungku dan dari arah depan terdengar suara hujan yang berjalan. Akhirnya aku putuskan untuk kembali pulang soalnya pada waktu itu aku juga tidak membawa jas hujan. Akhirnya Pulaaaaang deh :( dan akan dilanjutkan perjalanannya pada waktu sorenya.
Pada waktu sore pukul 02.00 siang hujan pun redah dan cuacanya cerah-cerah mendung. Dan Akhirnya aku putuskan untuk berangkat pada waktu itu juga di WTC tersebut. Setelah berada di WTC aku melihat banyak sekali transaksi-transaksi di WTC itu. Aku sampai melihat banyak sekali orang yang mengantri sampai antriannya panjang sekali demi suatu aplikasi. Ternyata banyak juga orang suka dengan SmartPhone :D. Aku lanjut dalam pencarianku untuk mencari sebuah Hp. Yaaa aku cari Hp yang bukan SmartPhone cukup mahal. Aku mencari Hp yang murah dan banyak fasilitasnya :D. Aku cari, aku cari, dan aku cari. Dari lantai 1 ke lantai 2 terus ke lantai 3 dan turun lagi dari lantai 3 terus ke lantai 2 terus ke lantai 1 lagi. Muter-muter sampai-sampai bingung 1345 keliling. Tapi Akhirnya tidak ada Hp yang aku inginkan :(.
Waktu itu aku juga bersama dengan kakakku. Kakakku juga sedang mencari sebuah modem. Aku bilang ke kakakku "Gimana ini kak, gak ada Hp-nya". Jawabnya kakaku " Ya sudah, cari aja yang harga 200.000-an" Aku berpikir dan sedikit merenung. Seperti ini isi renungannya " Waduh tidak rek Hp yang aku ingini, masak pulang dengan tangan kosong. Kalau pulang dengan tangan kosong, sudah jauh-jauh pergi kesini". Dan akhirnya aku putuskan untuk membeli Hp yang harganya 200.000-an tersebut dengan mengacak dimana toko yang bagus untuk di beli ya. Dan pada waktu itu aku beli juga deh :).
Sebenarnya menurutku ada hikmah di balik sebuah perjalananku tersebut. Hikmahnya adalah
- Aku berangkat pukul 11.00 siang dan waktu itu hujan mengepungku dan akhirnya aku tidak jadi berangkat pada waktu itu. Hikmahnya mungkin di suruh sholat Dhuhur dulu. Soalnya sudah mendekati waktu dhuhur :).
- Tidak ada Hp yang aku inginkan padahal Hp itu harganya sekitar 175.000 dan fasilitasnya cukup lengkap dan akhirnya aku beli Hp yang harganya 200.000-an. Hikmahnya mungkin Hp tersebut mudah rusak, makanya tidak ada yang jualan dan aku dapat Hp yang bagi saya cukup menyenangkan, Soalnya ada fasilitas yang cukup menghibur.
Itulah perjalananku pergi ke Mall WTC di Surabaya. Yang mungkin ada liku-liku menurutku. "Dan jadikanlah liku-liku hidup itu adalah sebuah pelajaran, karena mungkin ada hikmahnya :)". Demikian infoku dan jangan lupa baca juga Alasanku Mengapa Aku Membenci Spam?
2 komentar:
yo ora liku2 mas... memang sudah takdir hujan .. hehehe ... tapi kan cukup terhibur dengan perjalanan kesana.... :D
salam kenal mas, kunnjungan pertama
follower 46
Tetap bersyukur mas.
Post a Comment